PENDIDIKAN AGAMA ISLAM & BP

PERTEMUAN 8 MATERI : ALLAH MAHA PENCIPTA (bag. 3)

 

ALLAH MAHA PENCIPTA (AL-KHOLIQ) ( Bagian 3)

( YAKIN ALLAH SWT ITU ADA ) 

 




Asmaul Husna Al-Kholiq


2 Semester 1



3.5. memahami makna al-Asmaul Husna al-Quddus, as- Salam, dan al-Kholiq

4.5 Melafalkan al-Asmaul Husna al-Quddus, as- Salam, dan  al-Kholiq.



Dengan PJJ peserta didik dapat :

1.      menyebutkan arti asmaul husna al-kholiq dengan benar

2.      menyebutkan cara memanfaatkan ciptaan Allah dengan benar

3.      menjelaskan bukti kebesaran ciptaan Allah dengan benar



 

A.   Pendahuluan

Mengucap salam

Membaca basmalah dan do’a hendak belajar


Anak-anakku kelas 2 yang soleh-solehah, selanjutnya mari kita bersama-sama membaca asmaul husna dengan khusyu



Setelah kita bersama-sama membaca asmaul husna, selanjutnya mari kita saksikan video pencegahan covid -19 berikut ini



Setelah kita menyaksikan video pencegahan covid-19, mari kita ikuti pembelajaran materi tentang Allah maha pencipta ( yakin Allah itu ada ). 

untuk itu mari kita saksikan serta simak dengan baik video pembelajaran tentang Allah maha pencipta ( yakin Allah itu ada ). berikut ini




Anak-anakku yang hebat, untuk melengkapi video pembelajaran di atas, selanjutnya ayo baca dan pahami materi di bawah ini ! 

B.   MATERI

 

ALLAH SWT MAHA PENCIPTA

Yakin Allah itu ada

 Coba perhatikan gambar di bawah ini !

   


 Semua pasti ada yang menciptakan. Kita percaya semua ada yang menciptakan atau membuat walau kita tidak melihat siapa pencipta/pembuatnya dan kapan serta dimana dia di buat.

 Selanjutnya coba perhatikan gambar di bawah ini !

 


 






Semua juga pasti ada yang menciptakan. Kita harus yakin, semua diciptakan oleh yang maha besar dan maha kuasa yaitu Allah SWT.

Allah SWT memiliki asmaul husna al-Kholiq.

al-Kholiq artinya maha pencipta.

Allah SWT menciptakan langit, bumi dan isinya. Kita harus yakin Allah SWT itu ada.

Dengan mengamati semua yang ada di langit dan bumi, kita harus yakin Allah SWT maha pencipta. Walau manusia tidak dapat melihat Allah SWT, tapi kita harus yakin Allah SWT itu ada.

Semua ciptaan Allah SWT pasti indah dan sempurna.

Adanya alam semesta dan isinya, dan ciptaan Allah SWT yang semuanya sempurna, hal  ini menunjukkan bukti kebesaran Allah dan ciptaan-Nya.

 


Cinta dan kasih sayang, seperti orang tua mencintai dan menyayangi anaknya, hewan mencintai anaknya  juga di ciptakan oleh Allah SWT. Allah mencintai manusia dan makhluk lainnya, sehingga menciptakan alam semesta dan isinya agar dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya bagi kebaikan semua manusia.

Semua ciptaan Allah SWT ada manfaatnya, seperti :

1. Matahari bermanfaat untuk menyinari bumi, sehingga bumi tidak gelap dan beku. Jemuran dapat kering.

2. Bulan bermanfaat untuk memberi cahaya pada malam hari sehingga alam tidak gelap gulita di malam hari

3.   Laut bermanfaat untuk tempat transportasi air, tempat nealayan mencari ikan dsb.

4. Gunung bermanfaat untuk sumber penyimpan air, tempat wisata, penyimpan bahan material dsb.

5. Tumbuhan bermanfaat sebagai sumber protein, untuk makanan, menghasilkan udara yang bersih,  dsb.

Maka kita harus dapat mempergunakan semua ciptaan Allah agar berguna dan bermanfaat

 

 

 

C. PENUTUP

Dari materi di atas dapat diambil kesimpulan bahwa :

Sesuatu yang ada di alam ini pasti ada yang menciptakan. Allah SWT tidak bisa di lihat manusia, tetapi kita yakin Allah SWT ada, dengan memperhatikan dan merasakan tanda-tanda nya yang ada di alam semesta ini.

Maka kita harus bersyukur kepada Allah SWT.

 

 

PENILAIAN

Isilah titik-titik dibawah ini dengan benar dan tepat !

1.   Yang menciptakan alam semesta dan isinya adalah ...

2.      Manfaat gunung antara lain : penyimpan bahan material , ..., ....

3.      Matahari menyinari bumi, sehingga bumi menjadi .... dan ... 

4.      Semua ciptaan Allah SWT pasti ... dan ...

5.      Kita yakin Allah SWT ada dengan memperhatikan dan merasakan tanda-tanda ciptaan ...      yang ada di alam semesta ini

Print Friendly and PDF

0 Response to "PERTEMUAN 8 MATERI : ALLAH MAHA PENCIPTA (bag. 3)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel