PENDIDIKAN AGAMA ISLAM & BP

PERTEMUAN 11: DOA SETELAH SALAT

    

DOA SETELAH SALAT


KOMPETENSI DASAR

  • Menerima makna zikir dan doa setelah salat sebagai wujud berserah diri kepada Allah Swt
  • Menunjukkan sikap rendah hati sebagai implementasi pemahaman makna zikir dan doa setelah salat
  • Memahami makna zikir dan doa setelah salat
  • Mempraktikkan tata cara zikir dan doa setelah salat secara benar

TUJUAN PEMBELAJARAN

Tujuan pembelajaran jarak jauh pada pertemuan kali ini, diharapkan peserta didik mampu:

  • Membiasakan berdoa setelah salat
  • Memahami makna doa dengan benar
  • Mempraktikkan bacaan doa setelah salat dengan benar

MATERI POKOK : DOA SETELAH SALAT

KEGIATAN PEMBELAJARAN

I. KEGIATAN AWAL

1. Salam dan Doa

اَلسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ

Apa kabar anak-anak kelas tiga yang salih saliha? Semoga kita selalu dalam lindungan Allah Swt, diberikan kesehatan jasmani rohani dan keberkahan, Amin Ya Rabbal ‘Alamin.

Mari kita awali pembelajaran hari ini dengan membaca doa.


2. Tadarus Al-Qur’an


3. Asmaul Husna


4. Pesan Protokol Kesehatan



II. KEGIATAN INTI

DOA SETELAH SALAT

A. Arti Doa

Doa artinya permohonan atau permintaan hamba kepada Allah Swt. Maksudnya, memohon sesuatu yang dikehendaki kepada Allah Swt dengan sepenuh hati dan berharap doa tersebut dikabulkan oleh Allah Swt.

Doa merupakan inti dari ibadah atau komunikasi dengan Allah Swt. Berdoa harus disertai usaha atau ikhtiar agar segala yang diinginkan dapat tercapai. 

Allah Swt menyukai orang yang sering berdoa kepada-Nya. Setiap muslim dapat berdoa kapanpun dan di manapun baik dalam keadaan senang maupun susah.

Bagi orang beriman yang ingin mendapatkan keberhasilan dan kebahagiaan di dunia dan di akhirat, harus berusaha dan berdoa kepada Allah Swt. 

Allah Swt berfirman dalam al-Qur’an: 

اُدْعُوْا رَبَّكُمْ تَضَرُّعًا وَّخُفْيَةً ۗاِنَّهٗ لَا يُحِبُّ الْمُعْتَدِيْنَۚ

Artinya: “Berdoalah kepada Tuhanmu dengan rendah hati dan suara yang lembut. Sungguh, Dia tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas". (Q.S. al-A’raf: 55)

وَقَالَ رَبُّكُمُ ادْعُوْنِيْٓ اَسْتَجِبْ لَكُمْ 

Artinya: “Dan Tuhanmu berfirman, “Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Aku perkenankan bagimu.”(Q.S.al- Gafir:60)

وَاِذَا سَاَلَكَ عِبَادِيْ عَنِّيْ فَاِنِّيْ قَرِيْبٌ ۗ اُجِيْبُ دَعْوَةَ الدَّاعِ اِذَا دَعَانِۙ فَلْيَسْتَجِيْبُوْا لِيْ وَلْيُؤْمِنُوْا بِيْ لَعَلَّهُمْ يَرْشُدُوْنَ

Artinya: “Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu (Muhammad) tentang Aku, maka sesungguhnya Aku dekat. Aku Kabulkan permohonan orang yang berdoa apabila dia berdoa kepada-Ku. Hendaklah mereka itu memenuhi (perintah)-Ku dan beriman kepada-Ku, agar mereka memperoleh kebenaran.” (Q.S. al-Baqarah:186)

B. ADAB BERDOA

Dalam berdoa terdapat adab-adab yang harus diperhatikan. Di antara adab berdoa adalah sebagai berikut:

  1. Menghadap kiblat.
  2. Mengangkat kedua tangan.
  3. Memulai dan menutup doa dengan memuji Allah Swt (membaca hamdalah) dan membaca salawat untuk Nabi Muhammad Saw.
  4. Khusyuk dan tenang dengan menyatakan kerendahan hati di hadapan Allah Swt.
  5. Menyederhanakan suara (tidak berteriak-teriak).
  6. Meyakini bahwa doanya pasti dikabulkan Allah Swt.
  7. Doanya tidak mengandung dosa atau memutus tali silaturahim.

C.CONTOH  LAFAL DOA SETELAH SALAT

Berdoa setelah salat fardu termasuk doa yang dikabulkan Allah Swt. Berdoalah sesuai dengan kebutuhan yang kita perlukan.

Berikut ini contoh doa yang dibaca Rasulullah Saw dan doa yang terdapat dalam Al-Qur’an.

                        d. Doa kebaikan dunia dan akhirat

رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الْآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ

                      Artinya: “Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan                              kebaikan di akhirat dan lindungilah kami dari azab neraka. “ 

Meskipun doa dapat dilakukan kapanpun dan di manapun, namun ada beberapa waktu yang sangat baik untuk berdoa, diantaranya:

  1. Setelah selesai salat fardu
  2. Sepertiga malam terakhir
  3. Waktu bulan ramadan
  4. Waktu sahur
  5. Waktu berbuka puasa
  6. Waktu Arafah
  7. Waktu jum’at
  8. Waktu antara azan dan iqamah
  9. Waktu turun hujan
  10. Waktu setelah mengkhatamkan Al-Qur’an

Untuk menambah pengetahuanmu, mari simak video pembelajaran berikut ini.


III. KEGIATAN PENUTUP

Mari kita buat kesimpulan:

  • Doa artinya permohonan atau permintaan hamba kepada Allah Swt. Maksudnya, memohon sesuatu yang dikehendaki kepada Allah Swt dengan sepenuh hati dan berharap doa tersebut dikabulkan oleh Allah Swt.
  • Bagi orang beriman yang ingin mendapatkan keberhasilan dan kebahagiaan di dunia dan di akhirat, harus berusaha dan berdoa kepada Allah Swt. 
  • Doa dapat dilakukan kapanpun dan di manapun dengan menggunakan adab dalam berdoa.

Demikian pembelajaran hari ini, semoga apa yang kita pelajari menjadi ilmu yang bermanfaat untuk diri kita dan orang-orang di sekitar kita.

Anak-anak salih saliha selalu ingatlah untuk rajin salat lima waktu, membaca Al-Qur’an, berbakti kepada kedua orang tua dan berbuat baik kepada sesama.

Selanjutnya kerjakan tugas di bagian penilaian.

Mari kita sempurnakan pertemuan ini dengan membaca Hamdalah, surah al- ‘Asr dan doa kafaratul majlis.




وَبِاللهِ التَّوْفِيْقُ والهِدَايَة

وَالسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ


PENILAIAN

1. SIKAP

2. PENGETAHUAN

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan benar!

  1. Apakah yang disebut dengan berdoa?
  2. Tuliskan ayat Al-Qur’an dan terjemahnya yang menyebutkan bahwa Allah Swt akan mengabulkan doa-doa hamba-Nya!
  3. Sebutkan adab dalam berdoa!
  4. Mengapa kita harus berdoa kepada Allah Swt?
  5. Sebutkan beberapa waktu yang sangat baik untuk berdoa!

3. KETRAMPILAN

Buatlah rekaman suara/video berisi hafalan doa dan artinya, paling sedikit dua macam doa!









Print Friendly and PDF

0 Response to "PERTEMUAN 11: DOA SETELAH SALAT"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel