PENDIDIKAN AGAMA ISLAM & BP

Pembelajaran 10 Perilaku Terpuji - Berkata Yang Baik, Sopan dan Santun

 


Assalaamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Semangat pagi anak-anak, hari ini kita mulai lagi pembelajaran PAI ya. Sebelum memulai pembelajaran hari ini, kita berdoa dulu ya. Jangan lupa baca basmalah terlebih dulu

Anak-anak, saat ini kita masih mengalami pandemi Covid-19. Jadi tetap patuhi protokol kesehatan. Ingat pesan Ibu untuk selalu menjaga 3 M, yaitu :

1. Memakai masker saat keluar rumah

2. Menjaga jarak

3. Mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir atau dengan hand sanitizer

Kita simak video pesan kesehatan berikut ini

Kompetensi Dasar

Anak-anakku yang salih dan salihah, hari ini kita akan mempelajari kompetensi dasar sebagai berikut :
3.9 Memahami berkata yang baik, sopan dan santun.
4.9 Mencontohkan cara berkata yang baik, sopan, dan santun.

Tujuan Pembelajaran

Tujuan yang akan kita capai pada pembelajaran hari ini adalah 
1. Kamu bisa memahami berkata yang baik, sopan dan santun.
2. Kamu bisa mencontohkan cara berkata yang baik, sopan, dan santun.
3. Kamu terbiasa berkata baik, sopan dan santun dalam kehidupan sehari-hari.

Materi Pembelajaran

Ananda yang soleh dan solehah,
Hari ini kita akan belajar Perilaku Terpuji Sub Bab Berkata Yang Baik Sopan dan Santun

Apa itu perilaku terpuji?
Perilaku terpuji adalah sikap, ucapan dan perbuatan yang baik sesuai dengan ajaran Islam.
Bisa juga diartikan sebagai perilaku yang sesuai dengan perintah Allah dan dicontohkan oleh Nabi Muhammad saw.
Perilaku terpuji disebut juga Akhlak Mahmudah
Lawannya adalah perilaku tercela atau Akhlak Madzmumah


Anak-anak,
Orang yang berperilaku terpuji akan dicintai Allah dan disayangi sesama manusia.
Setiap orang harus berperilaku terpuji agar bahagia serta selamat di dunia dan di akhirat.

Pada pembelajaran kali ini kita akan belajar tentang perilaku terpuji yaitu 
Berkata yang baik, sopan dan santun
Berkata yang baik adalah : Berkata atau berbicara yang tidak membuat orang lain tersinggung, marah, kesal, kecewa, malu, sakit hati atau berkecil hati

Saat berkata atau berbicara kita harus :
1. Berkata dengan lemah lembut
2. Memandang wajah orang yang diajak bicara
3. Memakai bahasa yang baik
4. Tidak Berteriak atau bersuara keras
5. Tidak berkata kasar dan kotor
6. Tidak sambil marah-marah
7. Tidak memotong atau menyela pembicaraan
8. Tidak berdebat
9. Berkata yang jujur
10. Menjaga nada suara

Lalu kepada siapa kita harus berkata baik?
Kita harus berkata baik kepada semua orang, khususnya
1. Kedua orang tua
2. Bapak Ibu Guru
3. Saudara dan keluarga dan
4. Teman-teman

Allah memerintahkan kita untuk selalu berkata baik, sopan dan santun.
Karena keselamatan seseorang tergantung bagaimana dia menjaga lisan atau ucapannya.
Nabi Muhammad saw. bersabda "Berkatalah yang baik, jika tidak bisa maka diamlah".
Sekarang, kita perhatikan gambar berikut ini




Kita harus membiasakan selalu berkata yang baik,
Mengucapkan salam saat bertemu seseorang
Mengucapkan tolong saat minta bantuan
Meminta maaf saat berbuat salah dan
Berterima kasih saat mendapat bantuan atau menerima pemberian dari orang lain.

Kamu bisa menyimak video pembelajarannya dibawah ini




Tugas
1. Perilaku terpuji di sebut juga akhlak ........
2. Kita harus berbicara yang baik, sopan dan santun kepada .....
3. Saat bertemu orang lain, kita sebaiknya mengucapkan .....
4. Saat berbuat salah kita harus .....
5. Jika meminta bantuan kita awali dengan mengucapkan .....
6. Berkatalah yang baik, jika tidak bisa maka ......

Kerjakan tugas tersebut di buku tulis.
Setelah selesai, kirim jawaban kamu ke Bapak/Ibu Guru di sekolah melalui aplikasi WhatsApp.
Bapak/Ibu Guru tunggu kiriman jawabannya yah....

Tetap semangat belajar

Demikian pembelajaran PAI pada hari ini,
Tetap jaga kebersihan dan kesehatan selama belajar dari rumah ya.
Semoga pandemi cepat berlalu dan kita bisa belajar bersama di kelas.
tetap patuhi protokol kesehatan.
Jangan lupa
1. Memakai masker saat keluar rumah
2. Mencuci tangan dengan sabun sebelum dan setelah memegang sesuatu
3. Menjaga jarak dengan orang lain
4. Menjauhi kerumunan
5. Tetap di rumah jika tidak ada keperluan diluar

Sampai jumpa lagi di pembelajaran agama Islam berikutnya, kita tutup pembelajaran pada hari ini dengan membaca doa setelah belajar dan hamdalah
Alhamdulillahi robbil 'alamiin
Dan kita akhiri pembelajaran pada hari ini

Wassalaamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Print Friendly and PDF

0 Response to "Pembelajaran 10 Perilaku Terpuji - Berkata Yang Baik, Sopan dan Santun"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel