PENDIDIKAN AGAMA ISLAM & BP

Pertemuan 11 Iman Kepada Allah SWT bagian 1

 


Assalaamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Semangat pagi anak-anak, Apa kabar kamu hari ini?

Semoga Allah selalu melindungi kita semua dari segala macam penyakit dan marabahaya. Anak-anak dimasa pandemi ini kita harus selalu waspada dan tetap menjaga kesehatan dengan menjaga kebersihan dan kesehatan sesuai dengan protokol kesehatan. 

Kita simak pesan kesehatan berikut



Anak-anak, seperti biasa sebelum kita mulai pembelajaran. kita baca doa bersama-sama



Hari ini kita akan belajar materi Iman Kepada Allah

Kompetensi Dasar

1.2 Meyakini adanya Allah SWT yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang

3.4 Memahami keesaan Allah SWT berdasarkan pengamatan terhadap dirinya dan makhluk ciptaan Allah yang dijumpai di sekitar rumah dan sekolah

4.4 Menunjukan bukti-bukti keesaan Allah berdasarkan pengamatan terhadap dirinya dan makhluk ciptaan Allah yang dijumpai di sekitar rumah dan sekolah.


Tujuan Pembelajaran

1. Siswa meyakini adanya Allah SWT yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang

2.  Siswa memahami keesaan Allah SWT berdasarkan pengamatan terhadap dirinya dan makhluk ciptaan Allah yang dijumpai di sekitar rumah dan sekolah

3. Siswa menunjukan bukti-bukti keesaan Allah berdasarkan pengamatan terhadap dirinya dan makhluk ciptaan Allah yang dijumpai di sekitar rumah dan sekolah.


Materi Pembelajaran

Sekarang, kita simak video pembelajaran dibawah ini 


Kamu bisa download video pembelajarannya dengan klik tulisan dibawah ini :
Video 1 materi Iman Kepada Allah


Kita wajib beriman kepada Allah

Iman kepada Allah adalah rukun iman yang pertama

Perhatikan semua yang ada disekitar kamu,

Ada pohon, hewan, langit, manusia, matahari dan masih banyak lagi.

Hewan

alam sekitar

Pohon

Siapakah yang menciptakan semua itu?

Tentu saja yang menciptakan semua itu adalah Allah.

Allah menciptakan alam dan menitipkannya kepada manusia

Tugas kita sebagai manusia adalah

1. Menjaga kelestarian alam

2. Memanfaatkan alam untuk kebaikan dan bekal dalam beribadah



Adanya alam semesta adalah bukti bahwa Allah itu ada.

Allah yang menciptakan alam semesta disebut Kholik

Dan alam semesta dan isinya yang diciptakan disebut makhluk

Jadi kita harus percaya dan yakin Allah itu ada

Ayo kita bernyanyi lagu berjudul "Agamaku Islam"

Penutup

Setelah kita yakin bahwa Allah itu ada dan

Yakin bahwa Allah yang menciptakan Alam semesta

Maka kita harus bersyukur karena telah diciptakan Allah dan atas semua anugerah yang diberikan Allah dengan cara

1. Mengucapkan Alhamdulillah

2. Menjaga kelestarian alam dan kebersihan lingkungan


Tugas !

Sebelum kita menyelesaikan pembelajaran hari ini, terlebih dahulu mengerjakan tugas berikut ini yah. Lembar tugas bisa kamu download dengan klik tulisan dibawah ini :

Lembar Tugas 1 Iman Kepada Allah

Jika kesulitan mendownload, silahkan kerjakan tugas dibawah ini di buku tulis kamu.


Sebutkan ciptaan Allah yang kamu temui atau lihat pada gambar diatas !

1. .........................................

2. .........................................

3. .........................................

4. .........................................

5. .........................................

6. .........................................

7. .........................................

8. .........................................

Setelah selesai, kirimkan lembar tugas/tugas yang kamu tulis dibuku kepada Bapak atau Ibu Guru di Sekolah. Pengiriman tugas boleh melalui whatsapp (dengan difoto), atau kamu kirimkan lembar tugasnya langsung.

Ingat tetap patuhi protokol kesehatan dengan selalu memakai masker dan menghindari kontak fisik (bersentuhan secara langsung)

Untuk pembelajaran offline/luring (luar jaringan) materi pembelajaran KD 3.4 Iman Kepada Allah ini bisa kamu download tulisan dibawah ini

Modul PAI Iman Kepada Al-Qur'an

Didalam modul tersebut, tersedia juga lembar tugas untuk pertemuan 11 dan 12. 

Print Friendly and PDF

2 Responses to "Pertemuan 11 Iman Kepada Allah SWT bagian 1"

  1. Iman merupakan bekal utama bagi seseorang untuk menentukan arah kehidupannya. Hidup tanpa dilandasi iman ibarat orang tersesat.

    Secara harfiah iman berarti percaya, sedangkan menurut istilah, iman berarti percaya dan meyakini dengan sepenuh hati, mengucapkan dengan lisan, dan membuktikan dengan perbuatan.
    Tanda-tanda keimanan dalam diri seseorang dapa terlihat dari amal perbuatan yang dikerjakan karena kepribadian diri seseorang merupakan pancaran dari iman yang ada di dalam diri seseorang.

    ReplyDelete
  2. M.ILHAM NUR SAFFA
    NO . 30
    JAWABAN DI ATAS
    1.Gunung
    2.Pepohonan
    3.Kerbau
    4.Manusia
    5.Awan
    6.Tanah
    7.Tumbuhan rumput
    8.Air

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel